Ini Dia! Daftar Smartphone Terkencang 2021

Benchmark populer AnTuTu kali ini kembali merilis daftar ponsel Android terkencang dalam database hasil pengujian berkalanya pada tiap bulan. Dan untuk Mei tahun 2021 ini, pengujian dilakukan menggunakan AnTuTu V9 yang memiliki set pengujian yang sudah diperbaharui dari AnTuTu V8.

Dengan demikian, skor AnTuTu V9 dan V8 sebenarnya tidak bisa diperbandingkan begitu saja. Dan seperti bulan sebelumnya, AnTuTu juga merilis dua daftar terpisah yang masing-masing berisi sepuluh ponsel tercepat dari kelas atas (flagship) dan kelas menengah (mid-range).

Ponsel flagship yang bisa dibilang terbaik karena memang menjadi yang terkencang pada daftar ponsel flagship ini, dan dari semua ponsel yang masuk ke dalam daftar sepuluh besar semuanya ditenagai oleh chipset Snapdragon 888, dan mendapat skor benchmark berkisar di angka 800.000-an poin.

Ponsel Android Kelas Atas Terkencang Versi AnTuTu

Pada daftar ponsel flagship tercepat kali ini, Smartphone Android gaming Black Shark 4 Pro memimpin nomor 1 dengan skor benchmark mencapai 830.002 poin, berikut diikuti oleh Red Magic 6 Pro (829.900 poin), OnePlus 9 Pro (828.748 poin), Smartphone Oppo Find X3 Pro (824.451 poin), lalu Vivo X60 Pro Plus (819.738 poin).

Ponsel Android Kelas Atas Terkencang Versi AnTuTu
Ponsel Android Kelas Atas Terkencang Versi AnTuTu

Nah untuk selengkapnya, bisa kamu lihat pada list dibawah ini, berikut skor hasil pengujian benchmark oleh pihak AnTuTu. Berikut adalah daftar ponsel flagship terkencang Mei 2021 versi AnTuTu..

Black Shark 4 Pro Tokopedia
  1. Black Shark 4 Pro (12 GB/256 GB): 830.002 poin
  2. Red Magic 6 Pro (16 GB/256 GB): 829.900 poin
  3. OnePlus 9 Pro (12 GB/256 GB): 828.748 poin
  4. Oppo Find X3 Pro (12 GB/256 GB): 824.451 poin
  5. Vivo X60 Pro Plus (12 GB/256 GB): 819.738 poin
  6. iQoo 7 (12 GB/256 GB): 817.867 poin
  7. OnePlus 9 (12 GB/256 GB): 815.515 poin
  8. Asus ROG Phone 5 (16 GB/256 GB): 812.831 poin
  9. Realme GT (12 GB/256 GB): 812.697 poin
  10. Xiaomi Mi 11 Ultra (12 GB/512 GB): 803.790 poin

Ponsel Android Menengah Terkencang Versi AnTuTu

Dan pada kelas ponsel Android menengah, AnTuTu melabeli ponsel Android Xiaomi Mi Lite 5G sebagai Smartphone terkencang dengan skor benchmark mencapai 530.646 poin, dan hasil ini ternyata jauh mengungguli ponsel kelas menengah lain dari sembilan perangkat lainnya yang memiliki skor benchmark berkisar di angka 400.000-an.

Ponsel Android Menengah Terkencang Versi AnTuTu

Berurut-urutan, pada posisi kedua diikuti oleh Smartphone Redmi 10X 5G dengan skor benchmark 455.473 poin, iQoo Z3 (446.010 poin), Smartphone Huawei Nova 8 Pro (438.835 poin), dan Huawei Nova 8 (435.575 poin).

Mi 11 Lite 5G bisa menduduki posisi teratas karena memang merupakan ponsel pertama yang ditenagai dengan chipset terbaru besutan Qualcomm yang sangat mumpuni, yaitu Qualcomm Snapdragon 780G.

Berikut sepuluh ponsel Android menengah terkencang Mei 2021 versi AnTuTu, berikut skor benchmark yang diperoleh masing-masing perangkat, bisa disimak dalam daftar berikut..

Xiaomi Mi 11 Lite 5G Tokopedia
  1. Xiaomi Mi 11 Lite 5G (8 GB/128 GB): 530.646 poin
  2. Redmi 10X 5G (8/128 GB): 455.473 poin
  3. iQoo Z3 (8 GB/256 GB): 446.010 poin
  4. Huawei Nova 8 Pro (8/128 GB): 438.835 poin
  5. Huawei Nova 8 (8/128 GB): 435.575 poin
  6. Honor 30 (8/128 GB): 434.827 poin
  7. Honor X10 (8/128 GB): 412.814 poin
  8. Redmi Note 9 Pro 5G (8 GB/256 GB): 404.472 poin
  9. Oppo Reno5 5G (8 GB/128 GB): 403.625 poin
  10. Redmi Note 9 5G (8 GB/128 GB): 398.213 poin