Cara Cek Pengumuman Hasil SKD CPNS Kemenkumham 2024

Pengumuman hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) resmi dirilis mulai Minggu, 17 November 2024 hingga Selasa, 19 November 2024. Gimana, deg-degan nggak? Pastinya ya.

Bagi teman-teman yang sudah berjuang menjawab soal-soal SKD dengan penuh harap dan doa, pengumuman ini adalah momen krusial yang bisa jadi langkah awal menuju karier impian sebagai abdi negara.

Jadi, siapa aja yang lolos? Peserta yang berhasil memenuhi ambang batas atau passing grade dan juga memperoleh nilai tertinggi di antara peserta lainnya. Mereka yang masuk kategori ini otomatis mendapatkan kesempatan buat melangkah ke tahap berikutnya, yaitu Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).

Bisa dibilang, perjalanan masih panjang, tapi tentu aja gak boleh kendor dan harus mulai bersiap-siap untuk tahap selanjutnya. Hasil SKD ini nggak hanya jadi penentu siapa yang lolos ke tahap berikutnya, tapi juga menunjukkan seberapa keras usaha kamu selama ini.

Dan bagi teman-teman yang berhasil, selamat ya! Tapi bagi yang belum lolos, jangan patah semangat, karena selalu ada kesempatan di lain waktu. Ingat, perjuangan nggak pernah sia-sia kok.

Cara Cek Pengumuman Hasil SKD CPNS Kemenkumham 2024

Gimana sih cara cek pengumuman hasil SKD ini? Jangan khawatir, caranya simpel banget kok. Kamu bisa memilih salah satu dari dua metode dibawah.

1. Melalui Laman SSCASN

Langkah pertama yang bisa kamu coba adalah lewat laman SSCASN. Lewat website ini, kamu bisa cek semua informasi terkait CPNS. Nih, langkah-langkahnya biar kamu nggak bingung..

  1. Akses situs SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id/
  2. Klik menu Masuk di pojok kanan atas halaman utama.
  3. Masukkan NIK, password, dan kode captcha yang muncul. Jangan lupa cek ulang biar nggak ada kesalahan input.
  4. Klik tombol Masuk. Kalau berhasil login, kamu langsung bisa lihat informasi kelulusan di bagian resume.

2. Melalui Laman Resmi Kemenkumham

Selain lewat SSCASN, kamu juga bisa cek hasil pengumuman langsung di laman resmi Kemenkumham. Keuntungannya, kamu nggak cuma bisa lihat hasil kelulusan, tapi juga ranking peserta lainnya. Ini langkah-langkahnya:

  1. Buka situs resmi Kemenkumham di https://casn.kemenkumham.go.id/.
  2. Pada halaman ini, klik sebuah banner besar dengan tulisan Pengumuman Seleksi Kompetensi Bidang Kesehatan, Pengamatan Fisik dan Psikotes
  3. Setelah itu, kamu akan diarahkan ke halaman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS, pilih domisili sesuai tempat kamu (misal Jawa Timur)
  4. Dan kamu akan bisa melihat daftar nama-nama yang tertera di PDF, coba cari nama kamu ya.

Mudah, kan? Pastikan kamu melakukannya sebelum batas waktu yang ditentukan, biar nggak ketinggalan info penting.

Arti Kode pada Pengumuman SKD CPNS 2024

Ketika kamu buka pengumuman hasil SKD, mungkin kamu bakal nemu kode-kode tertentu di sebelah nama peserta. Jangan bingung, nih aku kasih bocoran arti dari kode-kode tersebut:

  • P/L: Peserta memenuhi passing grade dan berhak mengikuti SKB. Artinya, kamu berada di peringkat teratas dalam tiga kali formasi.
  • P: Peserta memenuhi passing grade, tapi sayangnya nggak lolos ke peringkat teratas dalam tiga kali formasi. Jadi, kamu nggak bisa lanjut ke SKB.
  • TL: Peserta tidak memenuhi passing grade, alias nggak lolos SKD CPNS.
  • TH: Peserta tidak hadir saat pelaksanaan tes SKD.
  • DIS: Peserta didiskualifikasi dari tes SKD CPNS karena alasan tertentu.

Kode ini penting banget buat kamu pahami supaya nggak salah persepsi soal status kelulusan kamu.

Dokumen yang Wajib Dilampirkan untuk Mengikuti SKB CPNS Kemenkumham 2024

Kalau kamu udah berhasil lolos Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2024, langkah berikutnya adalah bersiap untuk Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). Tapi, sebelum melangkah ke tahap ini, ada beberapa dokumen penting yang harus kamu siapkan.

Jangan sampai ada yang terlewat, ya, karena dokumen ini bakal menentukan kelancaran proses seleksi kamu. Berikut beberapa dokumen pelengkap yang perlu kamu siapkan..

1. Kartu Peserta Ujian

Kartu ini adalah identitas wajib kamu sebagai peserta SKB. Kamu bisa mencetaknya lewat akun pribadi di laman https://daftar-sscasn.bkn.go.id.

Jangan lupa pastikan semua informasi di kartu tersebut sudah benar, seperti nama, NIK, dan nomor peserta. Kalau ada kesalahan, segera hubungi pihak panitia seleksi biar nggak ribet nantinya.

2. Dokumen Identitas Kependudukan

Ini dia dokumen penting lainnya yang nggak boleh ketinggalan. Beberapa dokumen identitas kependudukan yang wajib kamu bawa adalah:

  • KTP Elektronik Asli
    Kalau kamu punya e-KTP fisik atau versi digitalnya, langsung siapkan dan pastikan dalam kondisi jelas terbaca. E-KTP ini adalah bukti legalitas kamu sebagai peserta resmi.
  • Kartu Keluarga (KK)
    Ada beberapa opsi buat KK, nih:

    • Bawa KK asli, atau
    • KK yang sudah ditandatangani secara digital (ada barcode-nya), atau
    • Fotokopi KK yang sudah dilegalisir pejabat berwenang.
  • Surat Keterangan Pengganti KTP
    Kalau e-KTP kamu lagi dalam proses, kamu bisa pakai surat keterangan yang menyatakan kalau kamu sudah melakukan perekaman data kependudukan. Ini juga berlaku kok, asal dikeluarkan oleh dinas terkait.

Nah, pastikan semua dokumen ini dalam kondisi baik dan lengkap ya. Jangan sampai ada yang lupa atau rusak, karena itu bisa bikin kamu nggak bisa lanjut ke tahap SKB.

Link Pengumuman Hasil SKD CPNS

Bagi teman-teman yang masih mencari informasi kelulusan SKD, bisa langsung cek di https://sscasn.bkn.go.id. Situs ini adalah portal utama semua informasi CPNS 2024, termasuk pengumuman hasil SKD kamu.

Langsung cek sendiri aja ya, supaya bisa tau hasilnya dan lanjut siap-siap ke SKB.

Daftar Link Pengumuman Hasil SKD CPNS di Situs Instansi

Kalau kamu nggak nemu hasilnya di portal SSCASN, jangan panik! Kamu juga bisa cek hasil SKD lewat situs resmi masing-masing instansi. Berikut daftar lengkapnya biar kamu nggak bingung..

  1. Kemenko Bidang Perekonomian: https://rekrutmen.ekon.go.id/cpns/pengumuman
  2. Kemenko Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan https://polkam.go.id/casn-polhukam/
  3. Kemenko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan https://kemenkopmk.go.id/pengumuman/cpns
  4. Kementerian PAN-RB: https://www.menpan.go.id/site/berita-terkini/cpns
  5. Kementerian Pemuda dan Olahraga: https://www.kemenpora.go.id/rekrutmenasn
  6. Kementerian Dalam Negeri: https://infocasn.kemendagri.go.id/
  7. Kementerian Luar Negeri: https://e-casn.kemlu.go.id/
  8. Kementerian Pertahanan: https://www.kemhan.go.id/ropeg/category/berita
  9. Kementerian Keuangan: https://rekrutmen.kemenkeu.go.id/pengumuman
  10. Kementerian Pertanian: https://casn.pertanian.go.id/cpns/2024/pengumuman
  11. Kementerian Perikanan dan Kelautan (KKP): https://ropeg.kkp.go.id/artikel-2264-pengumuman-pengadaan-calon-pegawai-negeri-sipil-di-lingkungan-kementerian-kelautan-dan-perikanan-tahun-anggaran-2024
  12. Kementerian Perindustrian: https://rekrutmen.kemenperin.go.id/
  13. Kementerian Investasi: https://www.bkpm.go.id/id/tentang-bkpm/karir
  14. Kemeterian ATR/BPN https://www.atrbpn.go.id/pengumuman
  15. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) https://casn.esdm.go.id/?pg=pengumuman
  16. Kementerian Perhubungan https://cpns.dephub.go.id/site/pengumuman
  17. Kementerian Ketenagakerjaan https://kemnaker.go.id/news/search?tags=pengumuman-dan-info
  18. Kementerian Sosial https://kemensos.go.id/home
  19. Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan https://casn.menlhk.go.id/
  20. Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) https://casn.kominfo.go.id/seleksi-cpns/2024
  21. Kementerian Perdagangan https://rekrutmen.kemendag.go.id/cpns/landing/main/pengumuman
  22. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) https://pu.go.id/pengumuman
  23. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif https://kemenparekraf.go.id/pengumuman
  24. Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah https://www.kemenkopukm.go.id/kepegawaian/?PHrAPXeGB7gZZHj4nNXWcdcfuXTKUsJ1RyWIhy8iBNvx5Ev2V7
  25. Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak https://kemenpppa.go.id/index.php/page/view/konten/ODQ=
  26. Kementerian Sekretariat Negara https://www.setneg.go.id/view/index/pelaksanaan_seleksi_calon_pegawai_negeri_sipil_cpns_kementerian_sekretariat_negara_tahun_2024
  27. Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) https://www.bkpm.go.id/id/tentang-bkpm/karir
  28. Kementerian PPN/Bappenas https://rekrutmen.bappenas.go.id/cpns/news
  29. Kementerian Kesehatan https://casn.kemkes.go.id/Cpns/pengumuman.html
  30. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi https://casn.kemdikbud.go.id/cpns/cpns2024
  31. Kementerian Agama (Kemenag) https://casn.kemenag.go.id/
  32. Mahkamah Agung https://www.mahkamahagung.go.id/id/pengumuman
  33. Kejaksaan Agung https://rekrutmen.kejaksaan.go.id/pengumuman/detail/PENGUMUMAN-CPNS-TA-2024
  34. Komisi Pemberantasan Korupsi https://rekrutmen.kpk.go.id/cpns
  35. Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) https://rekrutmen-asn.bpk.go.id/
  36. Sekretariat Jenderal Dewan Ketahanan Nasional (Wantannas) https://www.wantannas.go.id/pengumuman-penerimaan-cpns
  37. Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) https://www.bssn.go.id/cpns-2024/
  38. Badan Kepegawaian Negara (BKN) https://www.bkn.go.id/category/publikasi/pengumuman/
  39. BMKG https://www.bmkg.go.id/cpns/
  40. Badan Pangan Nasional https://badanpangan.go.id/pengumuman
  41. Otorita IKN https://www.ikn.go.id/karier
  42. Perpustakaan Nasional https://www.perpusnas.go.id/pengumuman
  43. Sekretariat Jenderal MPR RI https://setjen.mpr.go.id/pengumuman
  44. Sekretariat Jenderal DPR https://www.dpr.go.id/cpns
  45. Sekretariat Jenderal DPD https://dpd.go.id/publikasi/pengumuman
  46. Sekretariat Jenderal Komisi Yudisial https://www.komisiyudisial.go.id/frontend/slider_detail/172

Penutup

Persiapan dokumen itu krusial banget buat memastikan kamu bisa mengikuti SKB tanpa kendala. Jadi, cek lagi semua persyaratan, print dokumen yang perlu, dan jangan lupa simpan baik-baik biar nggak hilang.

Proses CPNS itu memang penuh tantangan, tapi dengan persiapan matang, peluang kamu buat lolos juga semakin besar.